Sanggau,Halokalbar.com
Polres Sanggau turut mendukung Program pemerintah dalamrangka menurunkan dan menekan angka stunting di Kabupaten Sanggau.
Kegiatan Upaya penurunan Angka Stunting Terkhusus di Kabupaten Sanggau merupakan instruksi Kapolri dan Kapolda Kalimantan Barat, sehingga Polres sanggau bersama jajaran secara serentak berperan serta melibatkan diri untuk melakukan Kegiatan tersebut.
Saat di Wawancara Sejumlah Awak Media Kapolres Sanggau AKBP Suparno Agus Candra Kusumah Menyampaikan bahwa selain instruksi langsung dari Kapolda Kalimantan barat merupakan bentuk Kepedulian Kepada Masyarakat yang ada di wilayah Hukum Polres Sanggau.
“Ini Merupakan Program Unggulan Bapak Kapolda Kalbar Kita mencoba menjabarkan dan sudah melaksanakan membentuk Suatu Posko Polri Presisi Peduli Stunting di polres dan membuat posko di Polsek Jajaran” Ungkap Kapolres Sanggau Pada 27 Juli 2023
Dijelaskan juga oleh Kapolres Sanggau Bahwa Hal Tersebut merupakan bentuk Bukti bahwa Polri betul betul mendukung Program pemerintah, dan tidak hanya itu bawa disampaikan juga oleh Kapolres Sanggau bahwa Kegiatan tersebut juga akan dilakukan secara Konsisten dan Berkelanjutan.
“Ini juga nanti Akan Kita kembangkan dan tidak hanya Satu Posko dan akan dibentuk juga beberapa Posko, sehingga Stunting di Kabupaten Sanggau dapat ditangani Secara tepat’ Tuturnya.
Penulis : Kornelis