Sanggau,Halokalbar.com
Saat Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten
Sanggau melaksanakan Sosialisasi Pelaksanaan
Pemilu dan Pemilihan Serentak tahun 2024, beberapa waktu lalu di Desa Penyeladi Kecamatan Kapuas.
Bupati Sanggau, Paolus Hadi, S.IP., M.Si, selaku narasumber menghimbau kepada masyarakat setempat agar selalu mengunakan hak pilihnya pada saat pemilu pada tahun 2024 Mendatang.
Bupati Sanggau memaparkan, berdasarkan pemilihan pemilu tahun sebelumya bahwa hanya 80% saja yang mengunakan hak pilihnya.
“Kalau kita melihat ke belakang, di Penyeladi hanya 80% hak pilih nya di gunakan. Ayolah masyarakat Penyeladi,gunakan hak pilih suaranya, terutama saya melihat di sini juga banyak anak-anak muda, anak-anak milenial, kalian itu generasi penerus, tunjukkan kalau kalian bisa menggunakan hak pilih kalian dengan baik,” ujarnya
Bupati Sanggau juga mengingatkan agar berhati hati dengan adanya berita bohong di media sosial serta tidak mudah untuk terprovokasi.
“Yang perlu saya tekankan juga, jaman sekarang berhati-hati dengan berita-berita yang beredar di media sosial. Ketahui dulu kebenarannya, karena media sosial adalah salah satu senjata yang bisa memprovokasi. Kemudian kenali dulu setiap calon-calon, jangan sampai kalian memilih “kucing dalam karung”, dan karena politik uang. Hindari hal-hal yang seperti itu” Tutur Bupati Sanggau
Diketahui sebelumnya dalam kegiatan tersebut merupakan agenda pemerintah Daerah Kabupaten Sanggau yang di laksanakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten, (JKN)