Peringati Hari Sumpah Pemuda, Yohanes Ontot Yakin Pemuda Sanggau Membangun Sanggau

Sanggau,Halokalbar.com
Yohanes Ontot, Wakil Bupati Sanggau hadir sebagai inspektur upacara dalam memperingati hari sumpah pemuda yang berlangsung di Halaman Kantor Bupati Sanggau, pada 28 Oktober 2022 pagi.

Dalam amanatnya Yohanes Ontot menyampaikan Apresiasinya kepada pemuda yang ada di kabupaten Sanggau dimana Bekerja Sama dengan Dinas Pemuda dan Olah Raga bersama Forum Pemuda Kabupaten Sanggau dengan melibatkan Seluruh Etnis Pemuda di kabupaten Sanggau untuk menyukseskan kegiatan memperingati hari Sumpah Pemuda di Kabupaten Sanggau.

“Terimakasih Kepada Forum Pemuda Kabupaten Sanggau melalui Dinas Porapar Dalam Pelaksanaan kegiatan Upacara, Merasa bangga persatuan pemuda sanggau dengan melibatkan lintas Etnis yang ada di kabupaten Sanggau.

Ontot juga menambahkan bahwa Dengan mengusung thema Pemuda sanggau untuk indonesia ini sangat bagus dan ini saya yakin dapat kembali menyatukan para pemuda di kabupaten Sanggau Agar dapat terciptakan keadaan aman dan kondusif di Bumi Darananate.

“Saya berharap pemuda sanggau dapat bersatu membangun sanggau untuk menjadi lebih baik” Tutur Yohanes Ontot.

Share This Article
Exit mobile version