Sanggau,Haloklbar.com
Kecamatan Kapuas lakukan Jumat Sehat dan Jumat Bersih dengan berjalan kaki melalui rute Kantor Kecamatan, jl. jenderal Sudirman. Mall Pelayanan Publik, Pasar Senggol. Jalan Kartini, Kantor Pos, Pasar Jarai pada 26 Juli 2024.
Camat Kapuas Laurianus bersama rombongan sambil jalan sehat, sambil memungut sampah plastik dan botol minum yang berserakan sepanjang rute yang dilalui termasuk saluran drainase.
Dikatakan oleh Camat Kapuas mengaku geram dengan adanya sampah dan sikap tidak peduli pedagang kaki lima yang berjualan di pinggir-pinggir jalan dan terkesan acuh dengan sampah plastik dan botol minuman.
“Tadi pagi kita sambil olahraga dan masih melihat banyak warga dan pedagang yang masih tidak peduli dengan sampah jadi kita berinisiatif untuk memungut sampah”Kata Yoka
Menyikapi hal tersebut Camat kapuas akan melakukan rapat koordinasi dengan semua instansi terkait untuk melakukan upaya sesuai dengan ketentuan peraturan yang berlaku agar sampah di Kecamatan Kapuas Dapat terkendali
“Kita akan berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan, Dinas Perindagkop, Dinas LH dan Satuan Pol PP Kabupaten Sanggau serta Pihak Kelurahan beserta RT nya” tutup Yoka.
Penulis : Kornelis