Sanggau,Haloklbar.com – Wakil Bupati Sanggau, Susana Herpena, mengajak seluruh pemuda dan pemudi di Kabupaten Sanggau untuk mengambil peran sentral dalam pembangunan daerah.
Imbauan ini disampaikannya usai Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 yang digelar di Halaman Kantor Bupati Sanggau, Senin 28 Oktober 2025
Mengusung tema nasional “Pemuda Bergerak Indonesia Bersatu”,
Wabup Susana Herpena menekankan bahwa momen Sumpah Pemuda harus menjadi refleksi bagi generasi muda untuk memperkuat persatuan dan kesatuan.
“Pesan-pesan kami, tentunya adalah agar pemuda-pemudi Kabupaten Sanggau, juga pemuda-pemudi di seluruh Indonesia, harus mengambil peran dalam pembangunan,” ujar Susana Herpena.
Menurutnya, peran paling utama yang harus dimaksimalkan pemuda saat ini adalah meningkatkan kompetensi diri dan memanfaatkan teknologi dan informasi di era digital.
“Peran yang paling utama saat ini adalah dengan meningkatkan kompetensi, kemudian juga memanfaatkan teknologi dan informasi di masa kini, serta juga memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa,” jelasnya.

Wabup Sanggau yang dikenal dengan komitmennya terhadap keragaman ini juga mengingatkan kembali tentang peran historis pemuda sebagai tonggak persatuan bangsa, terutama di tengah kekayaan etnis dan suku yang dimiliki Kabupaten Sanggau.
“Pemuda, kita tahu bahwa dulu itu adalah tonggak dari persatuan dan kesatuan bangsa. Makanya Sumpah Pemuda itu adalah bagaimana untuk bisa menyatukan semua yang ada di Indonesia. Apalagi kita di Kabupaten Sanggau itu terdiri dari berbagai etnis, dari berbagai suku, dan itulah kekayaan Indonesia,” tambahnya.
Ia berharap pemuda Sanggau dapat berkolaborasi dan bersatu demi mewujudkan Sanggau yang lebih maju dan berdaya saing, serta menjadi panutan bagi daerah lain.
“Tentu pemuda-pemudi Kabupaten Sanggau itu harus mengambil peran, berkolaborasi, bekerja sama, bersatu, untuk Kabupaten Sanggau yang kita cintai ini menjadi Sanggau yang berkemajuan, yang berdaya saing, dan juga tentunya adalah Sanggau yang menjadi panutan bagi yang lain,” tutupnya seraya mengucapkan, “Selamat Hari Sumpah Pemuda, ‘Pemuda Bergerak Indonesia Bersatu’. Merdeka!” (***)